Saturday, July 21, 2012

Dua Yang Diturunkan

oleh Hasan Al-Jaizy

Dua yang Allah turunkan, keduanya suci dan mensucikan. Yang satu mensucikan jiwa, yang satu lagi mensucikan raga, jika manusia memanfaatkannya sebenar-benar penggunaan.

Keduanya adalah AL-QUR'AN dan AIR. Jika engkau perhatikan firman Sang Rahman, kau dapatkan kata أنزل [anzala] atau نزل [nazzala] yang makna singkatnya adalah 'menurunkan' untuk keduanya.


Lafadz ANZALA dan NAZZALA untuk Al-Qur'an:

وَأَنزَلَ ٱلْفُرْقَانَ 
"dan Dia menurunkan [ANZALA] Al Furqaan" [Q.S. Ali-Imran: 4]

نَزَّلَ عَلَيْكَ ٱلْكِتَٰبَ بِٱلْحَقِّ
"Dia menurunkan [NAZZALA] Al Kitab (Al Qur'an) kepadamu dengan sebenarnya" [Q.S. Ali-imran: 3]


Lafadz ANZALA dan NAZZALA untuk Air:

أَلَمْ تَرَ أَنَّ ٱللَّهَ أَنزَلَ مِنَ ٱلسَّمَآءِ مَآءًۭ 

"Apakah kamu tidak memperhatikan, bahwa sesungguhnya Allah menurunkan [ANZALA] air dari langit" [Q.S. Az-Zumar: 21]

وَلَئِن سَأَلْتَهُم مَّن نَّزَّلَ مِنَ ٱلسَّمَآءِ مَآءًۭ فَأَحْيَا بِهِ ٱلْأَرْضَ مِنۢ بَعْدِ مَوْتِهَا لَيَقُولُنَّ ٱللَّهُ

"Dan sesungguhnya jika kamu menanyakan kepada mereka: "Siapakah yang menurunkan [NAZZALA] air dari langit lalu menghidupkan dengan air itu bumi sesudah matinya?" Tentu mereka akan menjawab: "Allah". " [Q.S. Al-Ankabut: 63]


Lalu, apa BEDANYA antara ANZALA dan NAZZALA?

Bedanya adalah: 
ANZALA bermakna pengungkapan akan 'menurunkan satu sekaligus'
NAZZALA bermakna pengungkapan akan 'menurunkan sesuatu secara berkala atau berangsur'

Dan Al-Qur'an diturunkan Allah pada bulan Ramadhan satu sekaligus ke samaa' ad-dunya [langit dunia], yang kemudian diturunkan secara berkala dan berangsur ke dunia.


http://www.facebook.com/hasaneljaizy/posts/421780477863343

No comments:

Post a Comment