Thursday, June 14, 2012

IYA, KAN? : Bangga!

oleh Hasan Al-Jaizy


Every generation is proud of theirs. Setiap generasi akan bangga pada miliknya; walau sebenarnya generasi berikutnya itu lebih gaul, lebih terbuka, lebih banyak pengetahuannya dan lebih...lebih...tapi tetap saja, orang-orang tua akan mengenang masa-masa mudanya dan menjempolbawahkan muda-mudi pada masa tuanya ia. Penilaian orang tua seringkali tidak fair terhadap anak muda. Dan ketidakfair-an ini wajar dan lazim terjadi.

Setiap generasi akan bangga pada miliknya...dan tidak membanggakan milik setelahnya. Selaksana seorang tua bangga pada anaknya, dan tidak membangga-banggakan anak orang lain. Untuk apa 'mengelus' milik lain, toh sudah punya sendiri toh?


Merangkai Contoh

Kalau kita amati, ada satu bahasa tubuh orang-orang tua yang mengekspresikan kesuksesan masa muda kala ia bercerita, yaitu menepuk-nepuk paha sendiri sambil duduk santai bercerita. Ini tak terjadi pada semua orang tua; tapi terjadi pada banyak dari mereka.

Ketika orang tua membandingkan generasi muda masanya dengan masa kini, tentu saja ia akan berpihak pada masanya. Biasanya orang-orang tua yang 'sukses' berkeluarga akan seperti ini. Tapi orang-orang tua yang kurang sukses kekeluargaan atau perekonomian atau pekerjaan, biasanya enggan membanding-bandingkan. Dan jika terpaksa membandingkan, tentu saja ia memihak pada masanya.

Seperti Pele, legenda sepakbola Brazil, sampai sekarang mengatakan bahwa klub Santos yang dulu ia bermain untuknya, adalah yang terbaik sejak dulu. Padahal permainan bola zaman dulu tidak sekeras dan seketat sekarang. 

Seperti halnya kuli-kuli bangunan dan tukang sampah yang kadang saya berbicara dengan mereka mengenai anak-anak zaman sekarang, mereka akan mengatakan masa muda mereka lebih baik. Padahal dulu mereka juga sama malasnya, sama bolosnya...hanya saja keadaan masa kuno tak seperti sekarang. Dan anak sekarang, meskipun malas, bolos dan bodonya minta ampun, setidaknya sudah bisa main Internet, juga menggunakan HP untuk SMS geje seperti:

'Cemungudh...cemungudh...ea...cemungudh yaaa kakaaa"


http://www.facebook.com/hasaneljaizy/posts/403650396343018

No comments:

Post a Comment