Tuesday, August 7, 2012

Beberapa Point

oleh Hasan Al-Jaizy

Beberapa point tentang khutbah di masjid dekat rumah:

[1] Di masjid Jami' Ar-Rahmah, ada seorang sesepuh bernama Salim, biasa disebut Haji Salim. Beliau adalah seorang berilmu dan mengerti bahasa Arab. Bahkan, beliau tak mampu menulis huruf latin. Jika menulis bahasa Indonesia, beliau menggunakan huruf Arab. 

[2] Adalah beliau seorang khatib Jum'at sebulan sekali di masjid tersebut yang dalam pandangan ana -insya Allah- adalah seorang khatib yang ikhlas dan memang berilmu. Khutbahnya tidak membaca artikel semata; namun hanya persiapan kertas kecil yang sepertinya berisi point-point penting atau beberapa dalil. Suaranya kerdil, tidak lantang namun anehnya, jika beliau berkhutbah, hadirin benar menyimak dan anak-anak kecil tak banyak berkicau.

[3] Berbeda ketika seorang yang juga mungkin seusia beliau namun derajatnya lebih di atas lagi [karena ia seorang habib] berkhutbah Jum'at di tiap Jum'at pertama tiap bulan. Suaranya agak keras namun tetap point yang diingankan -setidaknya bagi saya pribadi- tidak jelas. Entah mau kemana arah topik khutbahnya. Dan sekali-kali membawa hadits yang tidak sahih [entah palsu entah lemah sanad] tanpa adanya keterangan lanjut.

[4] Dan anehnya, setiap khutbah beliau, anak-anak kecil ramai berkicau di lantai atas. Bahkan sebagian mereka sudah mencapai level 'menggonggong'. Beberapa orang dewasa terlihat angguk-anggukan, bukan tanda mengerti isi khutbah, melainkan sedang mencari sinyal-sinyal mimpi.


http://www.facebook.com/hasaneljaizy/posts/427524787288912

No comments:

Post a Comment