Tuesday, August 21, 2012

MERACAU : "Ketika Kamu Berusaha Nyunnah!"

oleh Hasan Al-Jaizy

Ketika kamu berusaha 'nyunnah'...

Ketika kamu berusaha mengamalkan yang kau fahami itulah sunnah Nabi, kesumat setan semakin membara. Semakin kau berusaha mencari cara untuk bisa beramal, semakin pula setan berusaha mengatur strategi untuk mencegahmu.

Wahabi, sebuah istilah yang diada-adakan oleh kelompok2 yang suka mengada-ada. 

--> Belum menjadi sufi sejati jika belum mendeklarasikan permusuhan terhadap Wahabi. 
--> Belum menjadi liberalis, pluralis, demokratis dan sekularis sejati jika belum melawan ideologi Wahabi.
--> Belum menjadi pemimpin majelis trendi atau keturunan suci jika belum menghardik Wahabi.
--> Belum menjadi penganut faham Syi'ah 12 jika belum memusuhi Wahabi.

Orang2 yang dilabeli sebagai 'Wahabi' nasibnya kasihan sekali. Tapi rupanya, mereka pun merasa kasihan dengan orang2 yang melabeli mereka sebagai Wahabi. Jika sama-sama saling mengasihani satu sama lain, mengapa tidak bisa bergabung dan akur?

Jawabannya: Karena pasti salah satu dari kedua kubu ada yang benar atau lebih dekat pada kebenaran. Dan juga, karena tidak mungkin kebenaran dan kesesatan bercampur baur dan bersatu begitu saja.

No comments:

Post a Comment