Thursday, November 15, 2012

Macam-macam Jihad


Macam-macam Jihad 

Jihad terbagi menjadi 3 macam:

[1] Jihad An-Nafs, yaitu berupaya/mengerahkan yang termampu dalam ketaatan terhadap Sang Rahman. Dengan cara: melaksanakan perintahnya dan menjauhi larangannya. Dan jihad macam ini dibutuhkan oleh setiap jiwa muslim.

[2] Jihad Al-Munaafiqiin, yaitu jihad melawan orang-orang munafik. Dengan cara: menegakkan hujjah dengan ilmu dan bayaan [penjelasan], bukan dengan pedang atau tombak. Dalilnya:

يَا أَيُّهَا النَّبِيُّ جَاهِدِ الْكُفَّارَ وَالْمُنَافِقِينَ

"Wahai Nabi, berjihadlah [melawan] orang-orang kafir dan orang-orang munafik." [Q.S. At-Tahriim: 9]

Dan sabda Nabi -shallallahu alaihi wa Sallam- [berselawatlah atas Nabi!]:

لا يتحدث الناس أن محمداً يقتل أصحابه

"Jangan sampai manusia mengatakan bahwa Muhammad membunuh para sahabatnya." [H.R. Muslim: 1063]

Sabda beliau di atas adalah pencegahan darinya kepada para sahabatnya yang hendak membunuh beberapa orang munafik merasuk dalam umatnya. Karena membunuh mereka takkan menyelesaikan masalah dan justru menimbulkan keburukan yang berlipat besarnya. Maka, melawan mereka adalah dengan hujjah dan bayan, bukan dengan panah atau bom. Dan melawan mereka lebih sulit lagi.

[3] Jihad Al-Kuffar Al-Muhaaribiin, yaitu jihad melawan orang-orang kafir yang menyerang. Karena tidak semua orang kafir diperangi [secara fisik dengan senjata]. Dan untuk macam ketiga ini, secara terperinci jamak terbahas di kitab-kitab Fiqh.

[Majmu' Al-Fatawa wa Rasaail Al-Utsaimiin: 25/300-301]

No comments:

Post a Comment